Rabu, 30 Oktober 2013

Ambeien


Ambeien adalah ganguan pada bibir anus karena terjadinya pembengkakan atau bahkan pendarahan pada bibir anus. Pembengkakan ini terjadi karena terjadi kesalahan dalam melakukan gerakan olahraga, mengejan terlalu keras saat BAB, terlalu lama duduk atau berdiri, bisa terjadi juga pada ibu hamil.

Berikut obat herbal untuk mengatasi ambeien :

Bahan
  • Daun Ungu ambil no 3 dari pucuk............................ 7 lembar
  • Temulawak..............................................................1 biji (sebesar telur itik)
  • Kunyit.....................................................................1 biji (sebesar telur ayam)
  • Adas Manis (biji adas) ............................................1/2 sendok Teh
Cara Membuat
  • Temulawak dan kunyit dikupas, cuci lalu diiris tipis-tipis
  • Rebus semua bahan kedalam 4 gelas air, didihkan hingga menjadi kira-kira 3 gelas
  • Saring dan minum sehari 3 kali sesudah makan
  • Lakukan selama 2 minggu secara terartur

Sumber : Majalah Trubus

Tidak ada komentar:

Posting Komentar